Wednesday, February 06, 2013

Sesaat Bermakna

Bunga-bunga ditaman
Mekar-mekarlah segera
Tinggalkan kuncupmu
Penuhi takdirmu
Warnai sekitar
Taburkan aroma

Bermakna...
Walau sesaat


[050213]

What a life!

Tak pernah kutau nama atau asalmu
Hanya parasmu terlihat indah diterang mentari
Satu-satunya yang kupahami

Ingin kusentuh tapi apa guna
Hanya merusak yang telah menjelma
Biarkan mataku menyerap yang tersaji

Waktu adalah mesin yang kejam
Pemisah kebaikan
Pelenyap keindahan 
Penyingkat perjumpaan
Jauh sebelum senja beranjak

Tiada hati rela ditinggal
Tapi waktu tak sudi berhenti
Tak peduli ada yang hilang
Aku yang harus tegar
Menyaksikan kisah alam
Lewat mekar-mati bunga
Silih berganti sepanjang tahun.


[040213, rvsd 060213]